Istilah – istilah di dunia Xiaomi
Ada bebrapa istilah penting yang kamu harus ketahui sebelum melakukan proses flashing HP xiaomi agar pada saat membaca tutorial tidak bingung dengan istilah asing yang sering digunakan.
Berikut adalah berbagai istilah dalam dunia persilatan xiaomi
- BootLoader
Bootloader merupakan aplikasi kecil yang merupakan bagian dari sistem operasi(OS) itu sendiri yang bertugas untuk meload sistem operasi (OS) atau Runtime environment (seperti recovery mode) ketika proses POST(Power On Self Test) selesai pada saat booting. Bootloader mengatur
Bootloader diletakan di partisi khusus(terpisah dengan partisi system ) dan mengatur hak akses untuk setiap partisi(Mengunci dan mengijinkan partisi tertentu)
Pada HP android partisi recovery terpisah dengan partisi system ,sehingga kamu tetap bisa masuk ke mode recovery dan melakukan flashing terhadap partisi system untuk melakukan perbaikan.
Beberapa vendor termasuk xiaomi melakukan Locking recovery partition untuk alasan keamanan. - Android Recovery
Adalah android tool yang digunakan untuk melakukan proses backup,restore,factory reset,update,wipe,diagnostic,dan beberapa mode perbaikan untuk perangkat android ketika mengalamu masalah.
Aplikasi ini diletakan pada partisi terpisah (recovery partition) sehingga ketika android mengalami kerusakan kamu tetap bisa masuk ke mode recovery.
Cara mengakses menu Android Recovery : matikan HP > tekan kombinasi tombol power dan power up (+) tahan hingga menu recovery muncul
- Xiaomi Flash Tool
Xiaomi flash tool merupakan tool yang dibuat untuk melakukan flashing terhadap HP Xiaomi, dalam paket installasinya tool ini telah dilengkapi dengan driver ADB ,MTP,RNDIS,Qualcomm USB serial Driver,dan aplikasi MiFlash. kamu bisa mendownload xiaomi flash tool di website resmi
Tool ADB dan Fastboot berada di sub folder tempat kamu install xiaomi flash tool. - UBL (Unlock BootLoader)
Merupakan prosedur yang harus dilakukan agar kita bisa melakukan proses flashing ke partisi recovery atau android mengalami kondisi Brick. Prosedur ini juga dilakukan untuk rooting android atau melakukan penggantian Bootloader resmi dengan custom bootloader seperti TWRP - ADB (Android Debug Bridge)
Merupakan protocol pada android agar user bisa melakukan remote command ke perangkat android dari komputer melalui kabel USB. agar komputer dapat melakukan komunikasi dan memberikan perintah ke Android maka kamu harus menginstall ADB driver terlebih dahulu. ADB hanya dapat digunakan ketika Android dalam keadaan menyala dengan mengaktifkan opsi “Enable USB Debugging” pada developer option
Untuk daftar perintah dan panduan lengkap ADB bisa dilihat di Android ADB user guide
Beberapa ADB command yang sering digunakan :- adb devices # menampilkan perangkat yang terkoneksi dengan protocol ADB
- adb reboot #untuk merestart andorid
- adb reboot recovery # untuk merestart android dan masuk ke recovery mode
- adb remount # me remount file sistem dengan permision read/write
- adb push #mengupload file dari komputer ke android
- adb pull # mendownload file dari android ke komputer
- adb shell # masuk ke android shell command
- adb reboot edl # mengumah ke mode edl
- ADB tool dapat ditemukan di sub directory tempat kamu menginstall xiaomi flash tool
- FastBoot
Fastboot sama seperti ADB dan berfungsi untuk remote command untuk perangkat android hanya saja ADB hanya berjalan dari dalam android ketika hidup sepenuhnya, Sedangkan untuk menggunakan
Fastboot android kamu tidak perlu hidup seutuhnya (Cukup masuk ke bootloader) sehingga sanagat cocok untuk melakukan perbaikan perangkat android yang brick/bootloop .
Dengan protocol fastboot kamu bisa nge flash recovery/boot partition dan system partition dengan catatan perangkat ledah di UBL.
Beberapa fastboot command yang sering digunakan :- fastboot devices # menampilkan perangkat android yang terkoneksi dengan protocol fastboot
- fastboot reboot # merestart android
- fastboot reboot recovery # mereboot android dan masuk ke recovery mode
- fastboot oem unlock # unlock boot loader
- fastboot oem lock # lock boot loader
- fastboot oem edl # merubah mode fastboot ke mode edl (Emergency Download mode)
- fastboot oem device-info #menampilkan status device yang terkoneksi
fastboot tool dapat ditemukan di sub directory tempat kamu menginstall xiaomi flash tool
Cara masuk ke fastboot mode :
matikan HP > tekan tombol power dan tombol volume down (-) tahan sampai muncul gambar kelinci lg mbenerin android - EDL(Emergency Download Mode)
merupakan protokol yang digunakan oleh perangkat dengan chipset QualComm ketika akan melakukan perbaikan /flashing terhadap perangkat android yang mengalami gagal flash /brick /bootloop.
Ada beberapa cara masuk ke mode EDL yang akan dijelaskan di bawah secara detail. - Fastboot ROM
Setiap tehnik flashing ROM ke HP Xiaomi memerlukan kemasan/packing ROM yang berbeda, Fastboot ROM adalah paket ROM yang digunakan untuk melakukan flashing dengan Fastboot /EDL mode.
ciri khas dari fastboot ROM adalah nama file diakhiri dengan .tgz - Recovery ROM
Recovery ROM digunakan ketika kamu melakukan flashing dengan cara recovery update, ciri khas dari recovery ROM adalah nama file diakhiri dengan .zip - TWRP (Team Win Recovery Project)
Merupakan custom android recovery mode interface dengan lisensi opensource yang digunakan untuk menggantikan android recovery bawaan vendor HP android, untuk bisa mengganti aplikasi android recovery kamu harus melakukan UBL terlebih dahulu. - Brick
Adalah kondisi untuk mewakilii keadaan android yang sedang rusak/ tidak berjalan sebagaimana mestinya. Kondisi Brick ini bermacam-macam seperti : -Bootloop (android menyala hanya sampai logo dan stuck) -critical partition flashing is not allowed ketika flashing dengan mode fastboot
-muncul hello packet saat melakukan flashing dengan mode fastboot. - Unbrick
Adalah prosedur yang harus dilakukan untuk mengatasi perangkat android yang mengalami bootloop,brick,no EDL/Hello packet
Cara dan tehnik Flash Smartphone Xiaomi untuk semua jenis dan merek tanpa Unlock Boot Loader
Ada 4 Cara flashing smartphone Xiaomi yang dapat disesuaikan dengan kondisi smartphone yang kamu miliki ,cara dibawah ini berlaku untuk semua jenis dan tipe smartphone/HP xiaomi yang kamu punya, tinggal disesuaikan untuk ROM nya saja.
“PASTIKAN BATERAI HP MU MINIMAL 50% Untuk menghindari Hal buruk /Mati ketika sedang proses Flashing.”
Setelah Flashing selesai biasanya Xiaomi akan memerlukan waktu booting yang cukup lama (sekitar 5-10 menit stuck d logo MI) ini wajar kok , ditunggu aj dengan sabar sekitara 15 menit juga kelar. jangan mematikan Xiaomi mu ya.!!
A.System Update
Untuk Kondisi : HP xiaomi jalan normal sehat walAfiat.
Caranya :
-Download Xiaomi ROM sesuai tipe Xiaomi mu download disini Pilih ROM global (ada google play)/China (gak ada google play)
-Transfer file hasil download tadi dalam format .zip kedalam HP mu dan masukan ke folder “downloaded_rom” pada media penyimpanan di HP mu
-Buka Aplikasi Updater di HP mu caranya: masuk ke setting > about phone >system update > klik pada … di kanan atas dan pilih Choose Update Package > lalu pilih file ROM yang barusan kamu kopikan tadi
-HP mu akan mulai melakukan proses upgrade dan akan reboot ketika proses flashing selesai
B.Recovery Updade
Bisa digunakan Untuk Kondisi :
– HP Xiaomi jalan normal – Bootloop/Stuck di Logo -Bisa masuk Menu Recovery
Caranya:
-Download Xiaomi ROM sesuai tipe Xiaomi mu download disini Pilih ROM global (ada google play)/China (gak ada google play) ,Rename hasil download menjadi update.zip
-Kopi dan masukan file ROM yang telah direname ke media penyimpan internal, letakan file diluar(root directory) jangan didalam folder
-Masuk ke Recovery Mode ,ada 2 cara untuk mesuk ke recovery mode
- Cara pertama : setting > about phone >system update > klik pada ... di kanan atas dan pilih Reboot to Recovery mode
- Cara Kedua :Matikan HP> tekan dan tahan kombinasi tombol power dan volume up (+) hingga masuk recovery mode dan pilih menu recovery
Setelah masuk recovery mode ,untuk navigasi gunakan tombol volume up +down untuk memilih keatas/kebawah dan tombol power untuk konfirmasi/select
-Pilih bahasa dan pilih install update.zip to system, konfirmasi dengan pilih yes dan proses akan berjalan. Tunggu Proses Flashing hingga selesai.
-Restart HP jika proses Flashing selesai.
C.Fastboot Update
Bisa digunakan Untuk Kondisi :
– HP Xiaomi jalan normal –Bootloop/Stuck di Logo
– Tidak ada error hello packet dan critical partition flashing is not allowedSyarat utama untuk bisa melakukan Flashing dengan cara ini adalah xiaomi kamu tidak mengalami error pada saat flashing , jika error seperti hello packet,critical partition flashing is not allowed. maka boleh dikatakan xiaomi kamu mengalami brick dan satu-satunya metode untuk flashing adalah dengan EDL mode tanpa harus UBL
Caranya:
-Download Xiaomi fastboot ROM sesuai tipe Xiaomi mu download disini Pilih ROM global (ada google play)/China (gak ada google play),Biasnaya berformat *.tgz , extract dengan winrar file hasil download tadi
-Download MIUI ROM Flashing tool disini atau disini dan install , serta jalankan aplikasi Miflash tool nya.
-Masuk ke Fastboot mode dengan mematikan HP terlebih dahulu dan tekan tombol power dan tombol volume down (-) tahan sampai muncul gambar kelinci lg mbenerin android , lalu sambungkan dengan komputer menggunakan kabel USB
-Klik refresh pada aplikasi MiFlash ,jika device terdeteksi berarti xiaomi terkoneksi dan dikenali dengan baik.
-Klik pada select dan arahkan ke folder dimana kamu meng extract fastboot ROM yang kamu download tadi,Pada centangan (radio button) bawah pilihan opsi flash :
-Clean all untuk menghapus semua data.
–Save user data untuk flash system saja dan mempertahankan data mu yang ada di HP seperti kontak,photo,video dlsb.
-Clean and lock : Semua data dihapus dan bootloader akan dilock kembali.
-Setelah semua setting dilakukan dengan benar maka klik tombol flash , Jika ada peringatan “Missmatching image and device” berarti ROM yang kamu download salah, dan jika “Flash tz error” maka xiaomi kamu kena LOCK , silakan lakukan flashing dengan EDL
-Biarkan proses flashing sampai selesai , xiaomi akan reboot secara otomatis setelah selesai flashing.
D.EDL Update (Emergency Download Mode)
EDL mode Bisa digunakan untuk segala jenis kondisi HP, dari HP sehat hingga xiaomi sudah brick bahkan tidak bisa masuk EDL dengan cara halus.
Kondisi Brick ditandai dengan :
-boot loop (stuck di logo ) -error hello packet (saat flash dengan fastboot mode)
-critical partition flashing is not allowed (saat flashing menggunakan fastboot mode)
– FAILED (remote: Need to unlock the device to use this command)” ketika menggunakan fastboot command “fastboot oem edl”Ketika kamu menggunakan mode EDL maka koneksi USB ke komputer kamu akan dikenali sebagai COM port .
Kelebihan cara ini adalah kita bisa flashing/unbrick Xiaomi tanpa harus melakukan Unlock BootLoader (UBL).
Ada 6 cara untuk mesuk ke mode EDL (Download mode) silakan disesuaikan dengan kondisi Xiaomi masing masing.
Cara 1: Dengan Kombinasi Tombol/Menu recovery
-Masuk ke menu recovery dengan menekan kombinasi tombol power dan volume up (+) , lalu pilih pada download
Hp akan seperti Blank ketika masuk mode EDL
Cara 2: Dengan FASTBOOT Command
-Setelah Hp terkoneksi ke komputer dengan mode fastboot maka buka folder lokasi fastboot tool pada lokasi installasi miflash tool biasanya (C:\XiaoMi\XiaoMiFlash\Source\ThirdParty\Google\Android)
– ketik cmd dan enter pada addressbar lokasi flashtool berada
-ketikan kode berikut pada command promt dan tekan enter
- Sebelum nya cek apakah xiaomi telah dikenali oleh komputer dengna perintah fastboot.exe devices , jika muncul device id maka xiaomi mu terkoneksi ke komputer dengan baik.
- ketikan perintah dibawah ini untuk masuk ke mode edl menggunakan fastboot.
- fastboot.exe oem edl
Cara 3: Dengan ADB Command
-Cara ini hanya bisa dilakukan dari xiaomi yang menyala dengan sebelum nya mengaktifkan fiitur usb debuging pada menu security
-Masuk ke directory abd tool berada pada lokasi installasi miflash tool (C:\XiaoMi\XiaoMiFlash\Source\ThirdParty\Google\Android) dan buka command pront di lokasi tersebut (liat gambar atas)
-Masukan command seperti dibawah ini
- Sebelum nya cek apakah xiaomi telah dikenali oleh komputer dengna perintah adb.exe devices
- Jika muncul device id maka xiaomi mu terkoneksi ke komputer dengan baik.
- ketikan perintah dibawah ini untuk masuk ke mode edl menggunakan ADB
- adb.exe reboot edl
Cara 4: Dengan Kombinasi tombol
-Matikan HP> tekan tombol volume up dan tombol volume down lalu hubungkan HP mu dengan komputer menggunakan kabel USB sembari menekan tombol volume up+down.
-tetap tahan dan lihat lampu indikator xiaomi mi,jika berkedip kedip dan dinali sebagai port com maka berhasil
Cara 5: Dengan USB Deep Flash Cable (DFC)
Ini adalah cara terakhir jika HP Xiaomi kamu tidak bisa masuk mode EDL dengan cara Halus (melalui Menu,fastboot command dan Software).
Dapat mengatasi error:
hello packet,critical partition flashing is not allowed (saat flashing menggunakan fastboot mode) dan FAILED (remote: Need to unlock the device to use this command)” ketika menggunakan fastboot command “fastboot oem edl”
Logikanya:
kita harus ngejumper kabel usb data+(kabel warna ijo) dan gnd(kabel warna hitam) pada saat kita nancepin hp kita ke komputer pake kabel USB, setelah nancep biarkan juper hingga 5 detik dan lepas koneksi jumper. nanti secara otomatis koneksi hp mu ke komputer akan dikenali sebagai COM dan otomamtis masuk mode EDL.
Siapkan /buat dulu kabel DFC
Ground pada usb adalah metal/logam terluar dari USB itu sendiri , jadi tinggal jumper saja pin 2 dengan konektor usb terluar
Jumper bisa dibuat dari potongan kabel serabut yang tipis dan flexible (biar bisa dicabut dan tidak perlu merusak kabel USB)
Langkah nya:
-Matikan HP
-Pasang/colokin kabel USB yang telah dijumper ke komputer,biarkan kabel dalam keadaan tetap kejumper selama 5 detik
-Seharusnya setelah kabel jumper dilepas komputer akan mendeteksi new hardware (com port) dan HP tetap dalam keadaan mati
– jika hp menjadi hidup saat kabel USB ditancepin berarti gagal,silakan ulangi lagi. usahakan port usb yang dipakai adalah usb 2 bukan usb 3, jika kamu pake usb 3 pastikan mengaktifkan fitur legacy USB pada BIOS /UEFI.
-Kalau sudah kedetek pada aplikasi flash xiaomi silakan lakukan flash!!
Cara 6: Dengan TestPoint (Perlu Bongkar HP)
Kalo ini harus buka HP dan ngejumper testpoint yang ada di dalam HP biar bisa ke mode EDL
Cara Flash Hp Xiaomi Setelah Masuk EDL Mode
Setelah berhasil masuk ke EDL mode yang ditandai dengan munculnya keterangan COMxx pada kolom Device di aplikasi MiFlash maka kita sudah siap untuk melakukan flashing.
-Download Xiaomi fastboot ROM sesuai tipe Xiaomi mu download disini Pilih ROM global (ada google play)/China (gak ada google play),Biasnaya berformat *.tgz , extract dengan winrar file hasil download tadi
-Download MIUI ROM Flashing tool disini atau disini dan install , serta jalankan aplikasi Miflash tool nya.
-Masuk ke mode EDL (lihat caranya diatas!!) HP akan blank seperti mati ketika ada di mode EDL , lalu hubungkan HP dan komputer menggunakan kabel data USB
-Klik refresh pada aplikasi MiFlash ,jika device terdeteksi berarti xiaomi terkoneksi dan dikenali dengan baik.
-Klik pada select dan arahkan ke folder dimana kamu meng extract fastboot ROM yang kamu download tadi,Pada centangan (radio button) bawah pilih opsi flash : Clean all untuk menghapus semua data ,Save user data untuk flash system saja dan mempertahankan data mu yang ada di HP seperti kontak,photo,video dlsb, clean and lock untuk flashing total dan lock bootloader. atau kamu bisa menmilih menu pada drop down sebelah kanan nya.
-Setelah semua setting dilakukan dengan benar maka klik tombol flash , Jika ada peringatan “Missmatching image and device” berarti ROM yang kamu download salah, dan jika “Flash tz error” maka xiaomi kamu kena LOCK , silakan lakukan flashing dengan EDL
-Biarkan proses flashing sampai selesai , xiaomi akan reboot secara otomatis setelah selesai flashing.
sumber : https://www.tembolok.id/tutorial-lengkap-cara-flash-smartphone-xiaomi-semua-tipe/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar